Rekomendasi Kuliah Jurusan Pertanian dan Perkebunan 2023
Tahukah kamu jika sektor pertanian sangat menguntungkan di Indonesia? Hal tersebut dapat dilihat dari kawasan Indonesia yang memiliki tanah subur sangat luas. Bahkan sejak kecil kita selalu ditanamkan bahwa Indonesia dan pertanian tidak bisa dipisahkan.
Dunia pertanian dan alam di Indonesia tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Apalagi dengan kondisi masyarakat di Indonesia, pasti masih sangat bergantung dengan dunia pertanian dan tanaman. Ada sebuah pernyataan nih yang pernah Miku ketahui, “selama manusia butuh makan, petani tetap dibutuhkan”. Ini merupakan sebuah pernyataan yang masih bisa dibenarkan.
So, meskipun di masa depan akan banyak yang berubah. Mengingat teknologi yang semakin canggih, namun pertanian pun semakin berevolusi. Nah, berikut ini jurusan yang bisa dipilih.
Baca Juga : Rekomendasi Kuliah Jurusan Perhotelan
Apa Saja yang Dipelajari di Mata Kuliah Jurusan Pertanian?
Dengan mengetahui daftar mata kuliah di jurusan ini, maka kamu bisa lebih siap menerima ilmu saat berada di kelas. Selain itu, kamu bisa mencari informasi mengenai daftar mata kuliah jurusan pertanian dengan spesialisasi pilihan di kampus yang kamu tuju. Berikut adalah 10 mata kuliah pertanian yang perlu Kamu tahu.
1. Pengantar Ilmu Pertanian
Di jurusan pertanian, kamu akan mempelajari ilmu pertanian dari nol. Sehingga kamu akan mendapatkan mata kuliah pengantar ilmu pertanian ini ketika masih semester pertama. Ilmu ini menjadi bekal untuk mengembangkan wawasan di mata kuliahmu selanjutnya.
2. Botani
Mata kuliah jurusan pertanian berikutnya yaitu botani. Mungkin kamu sudah familiar dengan kosakata ini, ilmu yang mempelajari mengenai tanaman ini akan kamu peajari di jurusan pertanian. Sehingga kamu akan lebih banyak mengenal jenis-jenis tanaman dan karakteristiknya.
3. Ekonomi Pertanian
Selain kamu harus memahami tanaman, kamu juga akan belajar harga toaster ekonomi pertanian. Hal ini dikarenakan nantinya kamu bisa menjadi pebisnis pertanian. Ilmu ini akan membuatmu mengerti pengaruh pertanian dengan kemajuan ekonomi negara.
4. Budidaya Tanaman Pangan
Jurusan pertanian juga mengajarkan mata kuliah budidaya tanaman pangan. Kamu akan paham mengenai cara budidaya tanaman pangan, terutama untuk diterapkan di Indonesia.
5. Hidroponik
Teknik penanaman yang satu ini sudah mulai populer. Tentu saja kamu akan mempelajari budidaya ramah lingkungan yang efektif ini. Teknik hidroponik akan menghasilkan tanaman yang lebih sehat dan higienis dengan harga yang juga tinggi.
6. Dasar-Dasar Perlindungan Tanaman
Berkecimpung di bidang pertanian akan membuatmu harus belajar banyak soal tanaman. Jurusan ini pun akan memberikan mata kuliah dasar-dasar perlindungan tanaman.
7. Mikrobiologi Pertanian
Mata kuliah jurusan pertanian selanjutnya mempelajari mikrobiologi di pertanian. Bakteri maupun mikroorganisme yang ada dalam dunia pertanian pun harus kamu pahami sebelum terjun lebih dalam soal tanam-menanam.
8. Bioteknologi Pertanian
Bioteknologi pertanian menjadi mata kuliah wajib yang harus kamu ambil. Mata kuliah ini mengajari soal bioteknologi yang sedang berkembang di dunia pertanian.
9. Budidaya Tanaman Perkebunan
Selain itu, kamu pun akan menemui mata kuliah budidaya tanaman perkebunan. Beragam tanaman perkebunan akan kamu pelajari di mata kuliah ini. Sehingga diharapkan nantinya makin banyak yang mengembangkan perkebunan di Indonesia.
10. Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian
Di jurusan ini kamu akan belajar pula teknologi pengolahan hasil pertanian. Hal ini perlu diperdalam karena bisa memberi manfaat bagi sekitar ketika pengolahan hasil pertanian tepat.
Indonesia yang merupakan negara tropis memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi dengan energi matahari dan curah hujan yang berlimpah sepanjang tahun, yang memungkinkan pertanian di Indonesia untuk berproduksi sepanjang tahun. Itulah kenapa perlu dikembangkan suatu sistem pertanian yang beragam dengan efisiensi energi, materi, dan ekonomi yang tinggi tanpa mencemari lingkungan serta dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat secara umum, yang dapat dipelajari dalam jurusan ini.